-->

Notification

×

Diguyur Hujan 3 Jam, Puluhan Rumah Warga Terendam Banjir

01 Desember 2023 | Desember 01, 2023 WIB Last Updated 2023-12-01T13:52:48Z

Cilacapnews.com - Banjir akibat intensitas curah hujan yang tinggi menyebabkan puluhan rumah di Dusun Krikil dan Dusun Kampung Baru Desa Karangreja Kecamatan Maos Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah,  Jumat pagi, 1/12/2023 terendam banjir  setinggi 10 hingga 60 sentimeter.


Banjir kali ini tidak separah tahun lalu yang merendam ratusan rumah dan sampai ke desa Kali Kudi Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap.


Icha Pratiwi, Kepala Dusun Krikil, saat ditemui wartawan mengungkapkan saya baru dilantik sebulan yang lalu sebagai Kepala Dusun dan juga baru mengenal lingkungan kerja sudah diuji dengan banjir di wilayah kerja saya, namun alhamdulillah berkat kerja sama dangan warga  sekitar serta bantuan informasi dari rekan rekan perangkat para ketua RT dan ketua RW saya bisa memonitor situasi banjir di Dusun Krikil.


Masih menurut Icha di Dusun Krikil tercatat 49 rumah terendam dengan ketinggian sekitar 10 hingga 60 centimeter atau sepinggang orang dewasa terdiri atas RT 01/04 ada 6 rumah RT 02/ 04 23 rumah RT 02/03 8 rumah RT 03/03 13 rumah dan tercatat ada 1 keluarga yang sempat mengungsi di Gedung TPQ Qurrota'ayun yang bersebelahan dengan Masjid Baiturrahmat yaitu keluarga pak Dasiran warga RT 02/04 hingga malam ini.


Sebagai kepala Dusun saya menghimbau kepada seluruh warga Dusun Krikil   untuk waspada terus mengingat cuaca masih berpotensi untuk turun hujan dan juga menghimbau kepada warga untuk tidak membuang sampah sembarangan, pungkasnya.(gees01).


Pewarta : Giri Santosa

Editor : Hedo

×
Berita Terbaru Update