-->

Notification

×

Bupati Banyumas Ir. Achmad Husein : Selamat Datang Para Advokat Dari Berbagai Provinsi, Kabupaten dan Kota

12 Desember 2021 | Desember 12, 2021 WIB Last Updated 2021-12-12T08:58:08Z


PURWOKERTO - Bupati Banyumas Ir. Achmad Husein secara resmi membuka perhelatan akbar Rapat Koordinasi Nasional VI Lembaga Bantuan Hukum Perisai Kebenaran Tahun 2021 yang bertempat di Ballroom Saphier 2 Hotel Grand Karlita.


Bupati Banyumas Ir. Achmad Husein mengatakan kebanggaannya pada keberadaan Lembaga Bantuan Hukum Perisai Kebenaran yang berdiri dan berkantor pusat di Purwokerto, Kabupaten Banyumas.


"Selamat datang para advokat dari berbagai provinsi, kabupaten dan kota di Purwokerto, Banyumas," katanya saat memberikan sambutan, Minggu (12/12).


Bupati menambahkan untuk jangan lupa menceritakan aman, damai dan indahnya Purwokerto, Banyumas baik wisata, kuliner, keramahtamahan warganya.


"Jangan lupa nanti oleh-oleh khas  Banyumasnya," imbuhnya.


Bupati Banyumas tersebut juga mengatakan dirinya beserta jajaran pemerintah daerah mengapresiasi program LBH-PK dalam memberikan pelayanan bantuan hukum gratis bagi orang miskin, kelompok orang miskin dan tidak mampu.


Rangkaian acara pembukaan rakornas VI LBH-PK diawali pembukaan, dilanjutkan mendengarkan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dipandu sebagai pembawa acara Ibu Rita W.


Ketua Panitia Pelaksana Rapat Koordinasi Nasional VI Lembaga Bantuan Hukum Perisai Kebenaran Doddy Prijo Sembodo,SH.,MH dalam laporannya mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua tamu undangan yang terdiri dari jajaran Forkompimda Kabupaten Banyumas seperti Kajari, PN, PA, Kapolresta, Karutan, Kalapas juga sesama lembaga advokat atau lembaga bantuan hukum di wilayah Kabupaten Banyumas.


Ketua Dewan Penasehat LBH-PK dr.Mambodyanto,SH.,MMR dalam sambutannya mengatakan bahwa LBH-PK adalah lembaga yang besar dan sudah seharusnya mengadakan diklat advokat sendiri.


Ketua Umum Lembaga Bantuan Hukum Perisai Kebenaran H.Sugeng,SH.,MSI dalam sambutannya menyampaikan hal khusus bahwa Kebhinekaan ada dan terasa di lembaganya.


"Kami ada di 10 Korwil di provinsi, 20 cabang di kabupaten dan kota. Beragam organisasi advokat, suku, bangsa dan daerahnya," ujar Ketua Umum Forum Nasional Bantuan Hukum (Fornas-Bankum) juga Waketum DPP PERHAkHI sebuah organisasi profesi advokat besutan Dr.Hj.Elza Syarief,SH.,MH tersebut.


Pembukaan rakornas sukses karena dihadiri seluruh tamu undangan, stakeholder, pemangku kebijakan setempat.

Jajaran panitia pelaksana rakornas menyiapkan segala sesuatunya dengan matang. Penerapan protokol kesehatan Covid19, fasilitas ruang kesehatan yang ditangani Ghea Putri Soraya,S.Kep, putri dari Ketua LBH-PK Cabang Kebumen. (tro).

×
Berita Terbaru Update